Berita

Polsek Kawasan Pelabuhan Laut Bima Gelar Patroli dan Sambang Jelang Pemilukada Serentak 2024

×

Polsek Kawasan Pelabuhan Laut Bima Gelar Patroli dan Sambang Jelang Pemilukada Serentak 2024

Sebarkan artikel ini

Kota Bima, NTB (17 September 2024) – Dalam rangka menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) menjelang Pemilukada Serentak 2024, Polsek Kawasan Pelabuhan Laut Bima melaksanakan patroli dan sambang pada Selasa, 17 September 2024, pukul 20.00 WITA. Kegiatan ini berlangsung di Dermaga Pelabuhan Laut Bima dengan sasaran utama Anak Buah Kapal (ABK), buruh pelabuhan, dan pedagang.

Kapolres Bima Kota AKBP Yudha Pranata, S.I.K., S.H., melalui Kapolsek Kawasan Pelabuhan Laut Bima Iptu Kuntho Prakoso, menjelaskan bahwa patroli dialogis ini dilakukan sebagai bagian dari Operasi Mantap Praja (OMP) untuk menyambangi penumpang, pengantar, dan buruh yang sedang beraktivitas di pelabuhan.

“Kami memberikan imbauan dan pesan-pesan Kamtibmas kepada mereka agar bersama-sama menjaga dan memelihara Kamtibmas. Terutama, kita fokus untuk menjaga situasi tetap kondusif menjelang pelaksanaan Pilkada Serentak 2024,” ujar Iptu Kuntho Prakoso.

Selain patroli dan sambang, personel Polsek Kawasan Pelabuhan Laut Bima juga mengajak seluruh elemen masyarakat di area pelabuhan untuk berpartisipasi aktif dalam menjaga keamanan dan ketertiban. Kegiatan ini diharapkan dapat menciptakan situasi yang aman dan damai selama proses Pemilukada Serentak 2024.

Upaya ini merupakan wujud komitmen Polsek Kawasan Pelabuhan Laut Bima dan Polres Bima Kota dalam memastikan bahwa pelaksanaan Pemilukada berlangsung aman dan tertib, khususnya di wilayah pelabuhan yang menjadi salah satu pintu gerbang penting aktivitas masyarakat.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *