Kota Bima, NTB (03/12) – Dalam rangka menjaga keamanan dan kondusivitas Pemilukada Serentak 2024, personel Operasi Mantap Praja (OMP) Rinjani 2024 Polres Bima Kota melaksanakan pengamanan di Kantor dan area logistik Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bima.
Kapolres Bima Kota, AKBP Yudha Pranata, S.I.K., S.H., melalui P.s Kasubseksi Pidm Sie Humas, menjelaskan bahwa pengamanan ini bertujuan untuk mencegah potensi gangguan keamanan serta memastikan logistik Pemilukada, data, dan dokumen penting lainnya tetap dalam kondisi aman.
“Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya kami untuk menjaga kelancaran seluruh tahapan Pemilukada 2024 hingga selesai. Dengan pengamanan ketat, diharapkan seluruh proses berjalan lancar tanpa hambatan,” ujar P.s Kasubseksi Pidm.
Personel yang ditugaskan tidak hanya mengamankan kantor dan logistik, tetapi juga melakukan patroli secara rutin di sekitar lokasi untuk memastikan situasi tetap kondusif.
Kapolres Bima Kota juga menegaskan pentingnya peran aktif masyarakat dalam mendukung keberhasilan Pemilukada dengan menjaga suasana yang damai dan tertib.
“Kami mengimbau semua elemen masyarakat untuk bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban, sehingga Pemilukada dapat berlangsung dengan aman dan sukses,” tambahnya.
Polres Bima Kota akan terus mengawal proses Pemilukada 2024 hingga tahap akhir, memastikan bahwa semua aspek penyelenggaraan berlangsung sesuai prosedur demi terciptanya pemilu yang aman, damai, dan transparan.
Related News
hukrim.lombokprime.com/2024/12/27/
polri-resmi-buka-penerimaan-siswa-sma-kemala-taruna-bhayangkara-prioritas-untuk-lulusan-smp-kurang-mampu-yang-berprestasi/" class="recent-title heading-text" title="Polri Resmi Buka Penerimaan Siswa SMA Kemala Taruna Bhayangkara. Prioritas Untuk Lulusan SMP Kurang Mampu yang Berprestasi" rel="bookmark">Polri Resmi Buka Penerimaan Siswa SMA Kemala Taruna Bhayangkara. Prioritas Untuk Lulusan SMP Kurang Mampu yang Berprestasi
kapolri-perintahkan-jajaran-perketat-pengamanan-pada-lokasi-
wisata/" class="recent-title heading-text" title="Kapolri Perintahkan Jajaran Perketat Pengamanan pada Lokasi Wisata" rel="bookmark">Kapolri Perintahkan Jajaran Perketat Pengamanan pada Lokasi Wisata
nataru-menurun-signifikan/" class="recent-title heading-text" title="Kapolri Sebut Angka Kecelakaan Mudik Nataru Menurun Signifikan" rel="bookmark">Kapolri Sebut Angka Kecelakaan Mudik Nataru Menurun Signifikan
sosialisasi-dipa-t-a-2025-serta-penandatanganan-berita-acara-dan-pakta-integritas/" class="recent-title heading-text" title="Polres Sumbawa Barat Sosialisasi DIPA T.A. 2025 serta Penandatanganan Berita Acara dan
Pakta Integritas" rel="bookmark">Polres Sumbawa Barat Sosialisasi DIPA T.A. 2025 serta Penandatanganan Berita Acara dan Pakta Integritas
kryd-
razia-miras/" class="recent-title heading-text" title="Jelang Perayaan Tahun Baru, Sat Resnarkoba Polres Sumbawa Barat Gelar KRYD Razia Miras" rel="bookmark">Jelang Perayaan Tahun Baru, Sat Resnarkoba Polres Sumbawa Barat Gelar KRYD Razia Miras
polsek-
kediri-atasi-
stunting-di-masyarakat/" class="recent-title heading-text" title="Dari Telur Hingga Harapan: Kisah
Polsek Kediri Atasi Stunting di Masyarakat" rel="bookmark">Dari Telur Hingga Harapan: Kisah Polsek Kediri Atasi Stunting di Masyarakat